SIGN IN YOUR ACCOUNT TO HAVE ACCESS TO DIFFERENT FEATURES

FORGOT YOUR PASSWORD?

FORGOT YOUR DETAILS?

AAH, WAIT, I REMEMBER NOW!
  • LOGIN

Cobra Dental Indonesia

  • Products
    • Dental Unit & Compressor
    • Dental Equipment
    • Dental Instrument
    • Dental Materials
    • Labs
  • Store Location
  • Event & Education
    • Events
    • Calender of Event & Booking
    • Mobile Dental Clinic Booking
  • After Sales Service
    • Book Maintenance
    • Warranty
  • Cobra Club
  • Blogs
    • COVID-19
    • Info Kedokteran Gigi
    • Dental Entrepreneurship
    • Clinic Management Tips
    • Tips & Trick for at Home
  • Contact Us
  • AboutUs
admin
Thursday, 26 January 2023 / Published in Info Kedokteran Gigi, Terbaru

5 Jenis Kawat Gigi yang Wajib Dokter Gigi Ketahui!

Cobra Buddies yang baru lulus nih sering ga sih dapat pertanyaan “Behel yang bagus untuk saya apa ya dok?”. Memang sebagai dokter gigi umum, perawatan kawat gigi bukan menjadi kompetensi Cobra Buddies, tapi alangkah baiknya jika kita juga mengenal jenis kawat gigi agar bisa memberikan penjelasan singkat ke pasien. Ada 5 jenis kawat gigi (behel) yang bisa digunakan, yaitu:

  • Behel logam/tradisional

Mengapa disebut tradisional? Karena behel ini sudah ada sejak lebih dari 100 tahun yang lalu, wah sudah lama bukan? Dahulu behel logam ini sangat tebal dan terlihat sehingga tak jarang pasien merasa tidak percaya diri. Namun, seiring berkembangnya teknologi behel logam menjadi lebih kecil, progress perawatan lebih cepat, lebih nyaman dan lebih efektif jika dipakai oleh pasien.

Behel logam sangat populer di kalangan pasien anak dan dewasa. Braket dengan bahan stainless dan kawat yang dipasang ke gigi pasien dengan karet gelang. Pasien bisa memilih warna karet gelang, sehingga perawatan bisa terasa menyenangkan. Biasanya dokter gigi menjadwalkan perawatan kontrol setiap 4-8 minggu sekali.

Namun ada beberapa hal yang harus diperhatikan, yaitu masalah kebersihan gigi, karena dengan menggunakan behel metal pembersihannya agak sulit sehingga perlu dijaga dengan baik agar tidak banyak sisa makanan yang menyangkut di gigi. Selain itu pada beberapa pasien juga bisa mengeluhkan adanya rasa sakit hingga sulit makan setelah dipasang behel.

  • Behel keramik

Menggunakan bahan keramik dengan cara kerja yang sama seperti behel metal, membuat sebagian orang yang sangat mementingkan estetika memilih menggunakan behel ini. Behel keramik berwarna transparan sehingga lebih ‘tersembunyi’ dan kurang terlihat. Jadi, behel ini seperti hanya menampakkan kawatnya saja. Sayangnya, kawat gigi keramik bisa berubah warna seiring waktu, terutama bila pasien sering mengonsumsi makanan atau minuman yang dapat menimbulkan noda pada gigi seperti kopi dan teh. Pasien juga harus rajin membersihkan gigi nya dengan cara yang benar. Braket yang digunakan pun lebih besar, lebih rapuh dan mudah pecah.

  • Behel Lingual

Merupakan behel khusus dan tidak umum digunakan di pasaran. Dokter spesialis ortodontis pun memerlukan serangkaian keterampilan ortodontik untuk memberikan perawatan ini kepada pasien. Behel lingual ini sangat cocok untuk pasien yang mementingkan estetika karena menginginkan kawat gigi yang tidak mencolok namun memiliki kebutuhan ortodontik yang kompleks.

Namun tidak jaarang pasien mengalami sedikit perubahan dalam berbicara mereka dan adanya iritasi pada lidah pasien. Gejala ini muncul setelah pemasangan kawat gigi lingual dan hilang dalam beberapa minggu ketika rongga mulut sudah bisa beradaptasi dengan peralatan baru.

  • Behel transparan (Clear Aligner)

Merupakan terobosan baru dalam dunia kedokteran gigi yang memanfaatkan teknologi 3D dalam proses pembuatannya yang disesuaikan dengan kondisi gigi geligi pasien. Dimulai pada awal tahun 2000-an di Amerika Serikat. Karena tampilan yang transparan, clear aligner tidak membuat tampilan gigi pasien menjadi mencolok dan bisa dilepas, misalnya saat makan atau sikat gigi, sehinga kebersihan rongga mulut pun lebih terjaga. Invisalign cocok untuk pasien engan maalah gigi ringan sampai sedang, seperti gigi tidak sejajar, overbite besar, tidak ada masalah rahang, dan open bite.

  • Behel Self-ligating

Memiliki tampilan seperti kawat gigi konvensional, namun self-ligating tidak menggunakan karet elastis, melainkan menggunakan klip khusus untuk menahan posisi kawat baja apda masing-masing bracket gigi. Bahan yang digunakan pada bracket ini bisa berupa metal ataupun keramik (untuk estetik yang lebih baik). Keuntungan menggunakan behel self-ligating adalah:

  • Meminimalisir gesekan
  • Memudahkan saat menyikat gigi selama perawatan ortodonti
  • Rasa sakit lebih ringan dibandingkan jenis tradisional.
  • Waktu perawatan yang lebih pendek karena mudah disesuaikan

Behel self-ligating ii cocok untuk pasien yang sangan sensitif, pasien yang tidak bisa terlalu lama berada di dental chair, dan pasien dengan gangguan tumbuh kembang namun membutuhkan perawatan ortodontik

Memperkenalkan PROTECT sebagai pelopor bracket self-ligating dari Cina. Dengan inovasi dan selalu mengedepankan kualitas produk, Protect mengeluarkan self-ligating braket yang bernama PT-ZERO. Dengan keunggulannya yang banyak yaitu:

Cobra Dental- supplier dental - alatdoktergigi - www.cobradental.co.id

Cobra Dental- supplier dental - alatdoktergigi - www.cobradental.co.id

  • Kontur membulat yang membuat pasie nyaman
  • Dapat mengurangi gesekan antara braket dan mukosa oral
  • Dapat diletakkan dengan posisi yang lebih akurat
  • Bisa digunakan dengan beberapa torsi (tinggi/sedang/rendah/MBT/ROTH)
  • Penandaan menggunakan laser yang daapat membantu identifikasi posisi gigi
  • Tersedia juga aplikasi untuk design secara digital
  • Menggunakan material terbaru sehingga mengurangi gesekan dan kekuatan ringan
  •  Membuka dan menutup slider juga lebih mudah

Dengan segudang keuntungan dan akan membuat pasien lebih nyaman, Cobra Buddies dapat membeli PT-ZERO self-ligating di Cobra Dental terdekat atau kunjungi website nya di www.cobradental.co.id. Tunggu apalagi, beli sekarang dan buatlah pasien nyaman dengan perawatan Anda.

Referensi

  1. Panduan Memilih Jenis Kawat Gigi Terbaik. https://hellosehat.com/gigi-mulut/ortodonti/jenis-kawat-gigi/ diakses pada 9 Januari 2023
  2. Types of Braces. https://bellevueorthodontist.com/braces/types-of-braces/ diakses pada 9 Januari 2023
  3. Types of Braces. https://www.slawekorthodontics.com/types-of-braces diakses pada 9 Januari 2023
  • Tweet
Tagged under: Alat kedokteran gigi, cobra dental, cobra dental indonesia, dental distributor, dental supplier, distributor dental, Distributor Dental Unit, Distributor dokter gigi, Distributor gigi, Distributor Kursi Dental, Jual Alkes, PT Cobra Dental Indonesia, Supplier Alat kedokteran gigi, Supplier Alat kesehatan, Supplier alkes, supplier dental, Supplier Dental Unit, Supplier dokter Gigi, supplier gigi, Supplier kedokteran gigi, Supplier Kursi Dental

What you can read next

Cobra Dental- supplier dental - alatdoktergigi - www.cobradental.co.id-16
Solusi Larutan Irigasi Endodontik!
8 Alasan Dokter Menggunakan Mikroskop Gigi
Kit Diagnostic: Alat wajib dokter gigi

Search

Categories

  • Clinic Management Tips
  • Cobra Goes to Campus
  • COVID-19
  • CSR Events
  • Dental Entrepreneurship
  • Events
  • Hygiene Day
  • Info Kedokteran Gigi
  • Promotions
  • Terbaru
  • Tips & Tricks for at Home Maintenance
  • Uncategorized

Recent Posts

  • Cobra Dental- supplier dental - alatdoktergigi - www.cobradental.co.id-12

    Conservative Dentistry Scientific Meeting 2023 – Ikatan Konservasi Gigi (IKORGI) Jakarta Pusat

    ‼️ Seminar & Hands On Announcement ‼️ Ikata...
  • Blog Pemasaran Gigi: Entri Blog Gigi Tentang Pertanyaan yang Sering Diajukan

    Sebuah blog pemasaran gigi yang berfokus pada p...
  • Cobra Dental- supplier dental - alatdoktergigi - www.cobradental.co.id-12

    Blog Pemasaran Gigi: Blog Pemasaran Gigi untuk Mengembangkan Pesan Unik

    Sebuah blog pemasaran gigi yang sukses membutuh...
  • Cobra Dental- supplier dental - alatdoktergigi - www.cobradental.co.id

    Blog Pemasaran Gigi: Blog Yang Menawarkan Solusi Seputar Gigi

    Blog adalah cara yang bagus untuk membangun kep...
  • Cobra Dental- supplier dental - alatdoktergigi - www.cobradental.co.id

    PROMO ALAT KEDOKTERAN GIGI JUNI 2023 DI COBRA DENTAL!

    HEY HEY HEY! HEY JUNE PROMO! Promo diskon gede-...

Fanspage

About Cobra Dental

  • E-Brochure
  • Careers
  • FAQ
  • Term & Condition

Customer Service

  • Contact Us
  • Book Maintenance

Cobra Dental Head Office

Jl. Pakuningratan No. 69,
Cokrodiningrat, Jetis
Yogyakarta - 55233

Telp (0274) 589455

Cobra Dental Center

Jl. Warung Jati Barat No.22 C,
RW.11, Pejaten Bar, Kec.
Ps. Minggu, Jakarta Selatan,
DKI Jakarta 12540

Telp. (021) 78839200 Telp (0274) 589455

Blogs

  • COVID-19
  • Clinic Management Tips
  • Tips & Tricks at Home
  • Events & Education
  • Dental Enterpreneurship

Follow Us On

Subscribe To Our New Letter

More Ways to Shop

  • Store Locator
  • Shop Online
  • Our Brand Partner
Learn MoreCheck My Points
Cobra Dental Indonesia | Powered by SEMESTA CDI 2020
TOP
Chat Sekarang
Powered by Join.chat
Cobra Dental Merupakan platform Toko Alat Kedokteran Gigi Terbaik Di indenesia. Sudah dipercaya selama 40 tahun menjadi partner setia dokter gigi, Dengan memberikan produk yang berkualitas dan juga harga terbaik. Untuk info selengkapnya hubungi kami sekarang!